Tips Dan Cara Terbaik Menebalkan Rambut Dengan Cepat – Salah satu impian wanita adalah memiliki rambut lebat yang alami. Karena rambut adalah mahkota bagi kaum wanita. Terkadang wanita juga mengalami rambut rontok ataupun tipis. Ini dikarenakan perawatan yang kurang dan biasanya disebabkan oleh bahan kimia terdapat dalam pewarna rambut, ataupun shampoo.
Berikut adalah cara menebalkan rambut dengan cepat yang bisa anda coba :
1. Lidah buaya
Lidah buaya atau aloe barbadensis mileer terkenal sangat baik dalam menebalkan rambut dan menghitamkan. Banyak juga produk shampoo yang mencantumkan lidah buaya di dalamnya. Jika ingin menggunakan lidah buaya tanpa campuran, dapat dilakukan dengan mengoleskan daging lidah buaya ke seluruh bagian rambut dan bersihkan dengan air bersih. Dapat dilakukan setiap hari.
2. Teh hijau
Teh hijau mengandung antioksidan yang tinggi, teh hijau ini berguna untuk melancarkan sirkulasi darah menuju rambut dan rambut akan lebih cepat tumbuh, menjadi lembut serta mengkilap. Cara menebalkan rambut dengan cepat menggunakan teh hijau adalah mengoleskan teh hijau ke seluruh rambut dan tutupi dengan handuk hangat. Diamkan 20 sampai dengan 25 menit kemudian bilas.
3. Putih telur
Supaya rambut menjadi tebal dan mencegah rambut rontok, putih telur sangat berguna untuk rambut anda. Karena putih telur mengandung protein dan nutrisi yang memperkuat folikel rambut. Caranya bersihkan rambut terlebih dahulu. Kocok putih telur dan oleskan pada rambut dan kulit kepala sampai rata. Diamkan 1-2 jam dan bersihkan dengan air dingin, gunakan shampoo untuk menghilangkan bau amis dari putih telur.
4. Penuhi kebutuhan vitamin A
Wortel, bayam, telur, susu adalah sumber dari vitamin A yang baik bagi pertumbuhan rambut kita. Vitamin A di dalamnya dapat membantu rambut menjadi tebal.
5. Penuhi kebutuhan nutrisi rambut
Supaya rambut tumbuh sehat dan lebat, rambut juga memerlukan nutrisi. Nutrisi yang baik bagi rambut adalah protein dan vitamin B kompleks. Seperti kuning telur, buah-buahan segar, daging dan sayuran hijau.
6. Minyak zaitun
Minyak zaitun atau olive oil ini sangat berguna untuk menebalkan dan menghitamkan rambut. Caranya oleskan olive oil ke seluruh rambut secara merata dan gunakan olive oil ini sebelum tidur.
7. Kemiri
Haluskan kemiri rebus sampai keluar minyak dari kemiri tersebut. Ambil minyaknya dan oleskan pada kulit kepala dengan rata. Gunakan secara teratur.
8. Santan kelapa
Oleskan santan kelapa pada rambut dari akar sampai ujung rambut. Diamkan 20 hingga 30 menit dan bilas dengan air bersih. Santan yang baik digunakan yaitu santan kental dan gunakan secara rutin.
9. Madu
Madu selain dapat digunakan dalam campuran shampoo, madu juga bisa digunakan secara langsung. Dengan mengoleskan madu ke rambut dengan rata, diamkan 15 menit dan bilas dengan bersih. Lakukan secara teratur 1 kali dalam seminggu.
10. Pemijatan kulit kepala
Walaupun sudah mengkonsumsi makanan bernutrisi dan vitamin, terkadang tidak diimbangi dengan sarana pembawa nutrisi yang baik. Darah tidak akan lancar dan dapat membuat kerontokan. Maka dari itu diperlukan pemijatan lembut pada rambut dan kulit kepala. Ini dapat dilakukan sendiri pada saat keramas.
11. Seledri
Cara menebalkan rambut dengan cepat: cuci rambut dengan air bersih gosokan pada kulit kepala sampai merata dengan tangkai daun seledri yang telah dihaluskan. Kemudian pijat-pijat kulit kepala diamkan dan tutup kepala menggunakan shower cap selama 1 jam. Bilas hingga bersih, ini dapat dilakukan minimal 2 kali seminggu.
12. Shampoo
Penggunaan shampoo setiap hari dapat juga merusak rambut, karena di dalam shampoo terkandung bahan kimia yang terkandung di dalamnya yang dapat merusak kesehatan rambut. Seperti propylene glycol, sodium lauryl, laureth sulfate dan lain sebagainya.
Selamat mencoba cara menebalkan rambut dengan cepat di atas ya.