idpro.space – Tips Cara Menebalkan Rambut Secara Alami Yang Tepat. Tampilan rambut yang tebal dan indah bisa menambah nilai kecantikan bagi seorang wanita. Dengan rambut yang tepat, maka rambut juga akan mudah ditata sehingga Anda bisa tampil semakin maksimal. Oleh karena itu, simaklah tips cara menebalkan rambut secara alami berikut.
Biasanya, untuk membuat rambut jadi tebal, banyak wanita yang rela melakukan perawatan dengan harga yang mahal. Padahal, beberapa cara alami juga bisa dilakukan untuk menebalkan rambut sehingga rambut tampak lebih berisi dan mudah ditata. Dengan perawatan cara menebalkan rambut secara alami, Anda tidak perlu mengeluarkan biaya mahal sehingga lebih hemat. Selain itu, beberapa bahan alami juga terbukti mampu menutrisi rambut sehingga dapat membuat rambut lebih sehat untuk jangka panjang.
Baca juga: Tips Dan Cara Terbaik Menebalkan Rambut Dengan Cepat
Cara membuat rambut tebal
Minyak zaitun
Minyak zaitun merupakan bahan alami yang cukup terkenal manfaatnya dalam perawatan rambut. Gunakan minyak zaitun pada rambut Anda setiap hari sebagai minyak rambut. Cara ini mampu membuat rambut tumbuh jadi lebih sehat sehingga jadi lebih tebal dan tidak mudah rontok. Minyak zaitun bisa dibeli di pasaran dengan harga yang cukup terjangkau.
Putih telur
Cara menebalkan rambut secara alami juga bisa dilakukan dengan menggunakan putih telur. Ini karena putih telur mengandung banyak protein yang juga dibutuhkan dalam pertumbuhan rambut. Gunakan putih telur yang sudah dipisahkan dengan bagian kuningnya. Kemudian kocok dan gunakan sebagai masker rambut Anda. Diamkan beberapa saat kemudian bilas dengan menggunakan shampo agar bau amis putih telur bisa hilang.
Teh hijau
Teh hijau yang dikenal sebagai minuman diet juga bisa digunakan dalam perawatan rambut, terutama untuk mempertebal rambut. Selain kaya akan kandungan antioksidan, putih telur juga memiliki vitamin yang bermanfaat bagi rambut. Gunakan air seduhan teh hijau untuk memijat kulit kepala dan rambut secara teratur. Cara ini cukup efektif untuk menyehatkan rambut agar membuatnya jadi lebih tebal.
Kemiri
Kemiri juga merupakan salah satu bahan alami yang bisa dimanfaatkan dalam perawatan rambut. Cara menembalkan rambut secara alami dengan menggunakan kemiri juga sangat mudah. Kemiri bisa direbus terlebih dulu menggunakan sedikit air agar mengeluarkan minyak. Biasanya, minyak kemiri akan muncul di atas permukaan air yang sudah mendidih. Gunakan minyak kemiri ini untuk dioleskan pada akar rambut untuk membantu pertumbuhannya. Lakukan setiap hari secara rutin agar hasilnya lebih maksimal.
Lidah buaya
Lidah buaya juga merupakan salah satu tanaman yang cukup terkenal dalam perawatan rambut. Lidah biaya mengandung vitamin E dan juga berbagai nutrisi lain yang cukup bermanfaat bagi rambut. Gunakan gel lidah buaya untuk memijat kulit kepala dan dioleskan pada helai rambut. Biarkan beberapa saat kurang lebih 20 menit baru dibilas. Lakukan dengan teratur agar rambut lebih sehat dan tebal secara alami.
Dengan cara menebalkan rambut secara alami ini, Anda tak perlu mengeluarkan biaya mahal dalam perawatannya. Memang tidak bisa instant, tapi hasilnya akan lebih permanen.